Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ikhtisar Kunci Pribadi (Private Key) Cicoin

Penjelasan Sederhana Mengenai Kunci Pribadi (Private Key) Cicoin.

Kunci Pribadi Cicoin adalah bilangan yang dirahasiakan berjumlah sangat besar dan digunakan untuk mengakses CICX saat melakukan transaksi. 

Artikel ini akan menjelaskan apa itu Kunci Pribadi Cicoin dan bagaimana kunci tersebut digunakan untuk memberikan akses ke dana, akan dijelaskan juga tentang perbedaan antara berbagai format kunci pribadi, seperti heksadesimal, format import (WIF), dan format import terkompresi (WIF terkompresi).

Apa itu Kunci Pribadi Cicoin?

Seperti yang sudah disebutkan diatas, kunci pribadi Cicoin adalah bilangan dengan jumlah yang sangat besar. 

Teknisnya, itu adalah angka 256-bit, itu hanyalah "angka biner" yang berarti satu bit adalah 0 atau 1, tidak ada kemungkinan lain untuk nilai satu bit.

Penting juga untuk diingat bahwa bit adalah unit data terkecil yang dapat diproses oleh komputer.

Jadi, jika Kunci Pribadi Cicoin berupa angka 256-bit lalu dapatkah Kunci Pribadi diekspresikan berupa 256 karakter 1 dan 0 ? 

Yap bisa. 

Berikut ini contohnya :

1111000011100111001001001001100010100011011001000101000001101101101011110011001101001011110101001110101101101110110010011010101010011101011011110011011101100100110100010011001101011100101110011100110110101110010101110100011001111100001110010101111100110111

Itu adalah contoh Kunci Pribadi Cicoin dalam format Biner.

Jika Anda cukup keras kepala dan telaten, secara teori Anda dapat menghasilkan Kunci Pribadi acak dengan melempar koin sebanyak 256 kali dan mencatat hasilnya. Pilih saja sisi mana yang mau diberi nilai mana (misal, kepala = 0 dan ekor = 1 atau sebaliknya).

Namun dalam praktiknya, metode memilih kunci acak ini sebaiknya tidak digunakan. karena secara umum, manusia tidak ahli dalam menghasilkan entropi (unsur keacakan).

Misalnya, mungkin cara koin dilempar tidak sama persis setiap saat yang akan menghasilkan kepala muncul terus-menerus daripada ekor atau mungkin juga koin tersebut memiliki sedikit cacat fisik yang mengakibatkan kepala lebih sering muncul daripada ekor.

Cara yang terbaik dalam membuat kunci pribadi Cicoin menggunakan alat atau program yang memastikan tingkat entropi tinggi untuk keamanan maksimum. 

Ingatlah bahwa Kunci Pribadi Cicoin harus selalu dirahasiakan

(Not Your Key, Not Your Coin).

Ada beberapa platform online garapan komunitas dimana Anda dapat membuat Kunci Pribadi Cicoin, yang berarti Anda juga akan mendapatkan alamat publik terkait Kunci Pribadi.

Dengan demikian, sangatlah sulit untuk menemukan Kunci Pribadi Cicoin yang ada dana didalamnya.

Bilangan biner bukan satu-satunya format dimana kunci pribadi Cicoin dapat diekspresikan/ditampilkan. 

Sebenarnya masih ada beberapa format lainnya.

Ada yang disebut format Desimal, yang berarti berupa angka utuh. 

Misalnya, angka "tiga belas juta" yang ditulis dalam desimal adalah 13000000. 

Menggunakan alat konverter sederhana, Kunci Pribadi Cicoin dalam format Biner di atas dapat dinyatakan dalam format desimal menjadi seperti ini :

108963477909935288256376518784073488518936577348252527788674019666529409916727

Seperti yang Anda lihat, itu adalah jumlah yang sangat besar.

Dalam istilah yang sangat sederhana, itulah yang mendorong kekuatan keamanan Cicoin — jumlah yang sangat besar. 

Ini membuatnya sangat sangat sangat sulit untuk menghasilkan Kunci Pribadi dari alamat Cicoin.



Keamanan Kunci Pribadi Cicoin

Wallet Cicoin sedikit mirip dengan rekening bank yang dikunci dengan angka yang sangat, sangat besar sebagai kode sandinya (pin). 

Jika seseorang menebak dengan benar nomor Kunci Pribadi Cicoin Anda, mereka akan memiliki akses ke CICX Anda dan dapat dengan mudah mencuri dana Anda. 

Namun, karena angka-angka sebesar itu yang mengamankannya, kemungkinan hal itu akan terjadi adalah nol.

Berandai-andai seperti ini : jika setiap manusia di Bumi memiliki program komputer yang memungkinkan mereka menebak kunci pribadi Cicoin Anda sebanyak 1 Miliar kali per hari per orang dan setiap hari selama 100 tahun berturut-turut, kemungkinan ada orang yang menebak dengan benar Kunci Pribadi masih berada pada perbandingan 1 : 3.512.469.265.893.923.428.170.004

Tapi bagaimana dengan kunci publik dan alamat Cicoin ? Karena itu dibagikan secara publik, apakah seseorang dapat menemukan kunci pribadi Anda dengan menggunakan alamat Cicoin ? Nah, ternyata, hal itu lebih sulit daripada seseorang yang menebak secara langsung Kunci Pribadi Cicoin Anda.

Ada dua lapisan keamanan untuk mencegah penyerang menemukan Kunci Pribadi Cicoin Anda bahkan jika mereka mengetahui alamat CICX Anda, Terima Kasih kepada Elliptic Curve Cryptography (ECC) dan fungsi Hash Kriptografi.

Bagaimana Cara Kerja Kunci Pribadi Cicoin?

Mari kita lihat contoh sederhana bagaimana kunci pribadi digunakan dalam suatu transaksi.

Misalkan Ahmad ingin membeli kopi di Kafe Noe, dengan harga kopi saat ini 5 CICX. 

Sebelum transaksi terjadi, CICX Ahmad akan tetap aman di walletnya. Ahmad hanya perlu menyediakan dua hal ke jaringan Cicoin untuk menyelesaikan pembelian kopi tersebut : kunci publiknya dan tanda tangan digital dari Kunci Pribadi Cicoin miliknya.

Ingat bahwa tanda tangan digital adalah cara aman untuk memverifikasi kepemilikan Kunci Pribadi secara publik tanpa harus mengungkapkan Kunci Pribadi itu kepada seseorang. 

Tanda tangan digital dapat dianggap sebagai kata sandi satu kali yang dibuat untuk setiap transaksi unik.

Dalam contoh kita, selama Ahmad adalah satu-satunya orang yang mengetahui kunci pribadi Cicoin-nya, dia juga satu-satunya orang yang dapat membuat tanda tangan digital yang diperlukan untuk membelanjakan dana dari dompetnya.

Katakanlah Ahmad memiliki 10 CICX di dompetnya sebelum membeli kopi.

Ahmad membuat tanda tangan digital unik untuk 5 CICX yang dibutuhkan untuk membeli kopi.

Kemudian transaksi disiarkan ke jaringan Cicoin dan dikonfirmasi oleh node Cicoin.

5 CICX ini sekarang tersedia di dompet milik Kafe Noe. 

sisa 4.99999 CICX (dipotong biaya miner) kembali ke dompet Ahmad.

Jika Ahmad atau orang lain mencoba menggunakan tanda tangan digital yang sama untuk transaksi selanjutnya, maka node Cicoin akan selalu menolaknya. 

Transaksi selanjutnya akan membutuhkan tanda tangan digital baru yang unik.

Format Umum Kunci Pribadi Cicoin

Seperti yang telah dibahas, ada beberapa format di mana Kunci Pribadi yang sama dapat diekspresikan. 

Dua format yang kita bahas di awal artikel — Biner dan Desimal— hampir jarang digunakan. 

Format tersebut berguna untuk menghasilkan Kunci Pribadi Cicoin tetapi sebagian besar aplikasi dompet menggunakan format lain. 

Secara khusus, dompet biasanya menggunakan heksadesimal, Format Import (WIF), dan/atau Format Import terkompresi (WIF terkompresi).

Tiga Format Kunci Pribadi Cicoin yang paling umum.

1. Heksadesimal

Heksadesimal adalah notasi yang hanya menggunakan angka digital 0-9 dan huruf A-F. 

Hal ini membuat data yang dinyatakan dalam heksadesimal lebih mudah dibaca.

Kunci pribadi Cicoin yang ditulis dalam format Biner atau Desimal dapat dengan mudah dikonversi ke heksadesimal.

Dibawah ini adalah Kunci Pribadi CICX dalam Biner dan Desimal yang sama dengan diawal artikel yang dikonversi ke Heksadesimal.

F0E72498A364506DAF334BD4EB6EC9AA9D6F3764D1335CB9CDAE57467C395F37

2. WIF Dan WIF Terkompresi

Wallet Import Format (WIF) dan Wallet Import Format terkompresi (WIF terkompresi) adalah format yang paling umum digunakan untuk Kunci Pribadi Cicoin. 

Format ini memberikan dua keuntungan utama dibandingkan format yang disebutkan di atas. 

Pertama, jauh lebih pendek daripada format Biner atau Desimal. 

Ini membantu mengurangi kesalahan copy-paste. 

Kedua, format ini menggunakan kode base58Check untuk memeriksa kemungkinan kesalahan. 

Itu membuat format WIF sangat bermanfaat dari sudut pandang pengguna.

Base58Check Kunci Pribadi yang disandikan untuk WIF selalu dimulai dengan "C", dan Kunci Pribadi WIF terkompresi selalu dimulai dengan "D" atau "E".

Ini disebut "WIF terkompresi" karena untuk memberitahu kepada software agar menghasilkan Kunci Publik terkompresi darinya. 

Demikian pula dengan "WIF tidak terkompresi" untuk memberitahu ke software agar menghasilkan Kunci Publik yang tidak terkompresi.

Tentu saja, Kunci Pribadi WIF dan Kunci Pribadi WIF terkompresi dapat dengan mudah dikonversi ke format lain. 

Dalam hal ini, Kunci Publik terkompresi dan Kunci Publik tidak terkompresi dapat diturunkan dari WIF atau WIF terkompresi. 

Dengan menggunakan website seperti ini, Anda dapat dengan mudah mengkonversi kunci pribadi CICX ke berbagai format. 

Menggunakan alamat yang sama di atas dalam format heksadesimal, kita akan mendapatkan hasil sebagai berikut:

WIF

3wwrta1qRnSSNeXjgUZoorGhDm1NBYkCw4P4iVcvxXFVroi1ozq

WIF Terkompresi

E1X9CcigkPZGzYefPEfobnUGXKEcVZ7hfbvPQ9KbA4WzNnp4ZGhQ

Format Kunci Pribadi Cicoin Lainnya

Sementara WIF dan WIF terkompresi adalah format paling umum untuk Kunci Pribadi Cicoin, ada beberapa format lain yang mulai mendapatkan popularitas. 

Mari pelajari lebih lanjut tentang format tersebut.

Kunci Pribadi Mini

Mirip dengan WIF, kunci pribadi mini juga dikodekan dengan Base58Check untuk mencegah kesalahan ketik dan copy/paste. 

Penting untuk dicatat bahwa kunci pribadi mini hanya dapat dibuat dari awal, artinya Anda tidak dapat mengkonversi kunci pribadi ukuran normal menjadi kunci pribadi mini. 

Namun, Anda dapat mengkonversi kunci pribadi mini menjadi kunci pribadi ukuran normal.

Kunci pribadi mini mempunyai setidaknya 30 karakter, dimulai dengan huruf "S" contoh seperti dibawah ini.

S6c56bnXQiBjk9mqSYE7ykVQ7NzrRy

Format BIP38

Bitcoin Improvement Protocol 38 (BIP38) menyediakan cara untuk mengenkripsi Kunci Pribadi Cicoin dengan passphrase panjang yang terdiri dari kata-kata yang dapat dibaca manusia. 

Dengan langkah enkripsi ekstra ini, Anda dapat membagikan Kunci Pribadi terenkripsi dengan aman kepada pihak ketiga. 

Tanpa Kunci Pribadi Cicoin dan passphrase yang benar, tidak mungkin untuk mengakses dana yang disimpan pada dompet itu.

Misalnya, Alamat dan Kunci Pribadi terenkripsi dapat dicetak pada CICX fisik, sedangkan passphrase disimpan di lokasi terpisah atau dihafalkan. 

Meskipun orang lain mungkin mengetahui Kunci Pribadi, Dana yang ada didalamnya akan tetap aman.

Bagaimanapun, enkripsi BIP38 mengharuskan pemilik dompet untuk memberikan Kunci Pribadi Cicoin terenkripsi bersama dengan passphrase tambahan untuk mengakses dompet CICX sehingga dapat membelanjakan dana. 

BIP38 dapat dianggap sebagai bentuk otentikasi dua faktor (2FA) di mana pemilik dompet menetapkan kata sandi yang dipersonalisasi dan dapat digunakan kembali. 

Seperti halnya kata sandi tradisional, Anda harus memilih frasa yang sulit ditebak orang lain.

Kunci Pribadi BIP38 selalu dimulai dengan "6P" dan akan terlihat seperti ini :

6PRQYoyUdnicPcmi47zT7sRmu6TbrDEfomwM38WX8o5LBX1fh1CMyDmNgZ

Itu yang dapat kami jelaskan mengenai Kunci Pribadi Cicoin.

Jika Anda ingin mempelajari lebih lanjut tentang teknologi blockchain dan mengikuti perkembangan edukasi Cicoin dan Bitcoin dapat bergabung dalam Komunitas Edukasi

Mulailah perjalanan blockchain Anda dengan Cicoin hari ini.


Terima Kasih

Posting Komentar untuk "Ikhtisar Kunci Pribadi (Private Key) Cicoin"